Today News

Ini loh Pionir Gerai Kopi Moderen Pertama di Indonesia

FLEIBISNIS - Minum kopi sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia sejak zaman dahulu. Hal ini dikarenakan Indonesia sendiri merupakan salah satu negara penghasil biji kopi terbaik di dunia.

Sejarah pertumbuhan kafe sebenernya berasal dari Amerika dikarenanya kebutuhan minuman kopi yang mudah, ringkas dan cepat. Hingga kini kafe sendiri sudah menjadi lahan bisnis yang menjanjikan, hal ini dikarenakan selain kopi menjadi minuman favorite, hal ini juga didukung dengan suasana nyaman dari Kafe tersebut serta berbagai varian menu yang berbasis kopi yang terus menjadi kegemaran dari semua kalangan.

Pertumbuhan kafe di Indonesia sendiri telah menjamur baik di kota besar dan kota-kota kecil. Mudah untuk menemukan gerai kafe-kafe. Bahkan menurut sebuah penelitian mengatakan bahwa jumlah coffee shop di Indonesia sudah tembus lebih dari 3,000 gerai di seluruh Indonesia. Sebuah pertumbuhan yang fantastik bukan?

Bertumbuhnya kafe di Indonesia, tahu kah Anda apa gerai kafe modern pertama di Indonesia? Yes, adalah Excelso. Kafe yang tentunya sering anda kunjungi di pusat-pusat perbelanjaan di Indonesia dan dengan cita rasa kopi yang tidak dapat ditemui di kafe lain.

Excelso merupakan merek kopi dan kafe asli dari Indonesia yang merupakan bagian dari Kapal Api Grup, produsen kopi terbesar di Indonesia.

Keberadaan Excelso bermula pada tahun 1987 ketika para pendirinya mendapatkan kepercayaan untuk mengelola kebun kopi yang “hilang” setelah ditinggal Belanda. Kebun itu berada di lereng bukit Rante Karua, Toraja Utara, Sulawesi Selatan. Dengan melibatkan masyarakat sekitar, kebun yang hilang ini dikelola dengan baik sehingga menghasilkan kopi dengan varian yang bagus dan dapat dibanggakan. Dari sana lahirlah merek kopi dengan nama Excelso.

Kemudian pada September 1991, gerai pertama Kafe Excelso dibuka Plaza Indonesia Shopping Mall Jakarta. Nama merek Excelso berasal dari kata excellent, yang dipilih sebagai atas menjawab keinginan para pecinta kopi untuk memperoleh dan menikmati kopi yang nikmat dan berkualitas tinggi.

Dan pada tahun 2008, Excelso mulai menawarkan sistem pengembangan bisnis dengan konsep franchise melalui PT Excelso Multirasa Waralaba. Hingga kini Excelso tetap merupakan salah pemain utama dalam kategori bisnis gerai kopi modern di tanah air dan memiliki reputasi di Indonesia. Perkembangan jaringan waralaba telah menembus lebih dari 100 gerai di lebih dari 30 kota besar di Indonesia.

Walaupun jaringan waralabanya berkembang pesat, Excelso tetap menghadirkan kopi kemasan Excelso dengan kualitas premium dan dapat kita peroleh di ratusan outlet supermarket dan hypermarket maupun diperoleh secara online.  Kemajuan Excelso tidak lepas dari prinsip yang tetap dipegang yaitu coffee brings people together, and a good cup of coffee brightens everyone’s day.

Mari minum kopi Indonesia.

Related Posts

Subscribe to Newsletter!

Subscribe to get latest updates and information.